Media untuk berbagi tentang pengetahuan, olah raga, seni dan keunikan.

Monday

On 7:21 PM by ariefhtk.blogspot.com in    No comments
Doa tahlil ini saya muat disini karena berkenaan ketika menjelang hari raya maka biasanya saya ke makam untuk mendoakan arwah orang tua yang sudah meninggal dengan tahlil dan kemudian membaca doa setelah tahlil.
Masalahnya adalah saya termasuk orang yang mempunyai short memory sehingga hanya ingat dalam jangka pendek, maka berikut ini adalah doa sesudah membaca tahlil yang saya maksud.



Dengan menyebut nama Allah yang maha pemurah lagi maha penyayang.
Segala puji bagi Allah seru sekalian alam, dengan pujian yang sepadan dan nikmat-Nya dan memungkinkan pertambahannya 
Ya Allah, limpahkanlah shalawat dan salam atas nabi Muhammad, dan juga atas keluarganya shalawat yang Allah selamatkan padanya dari segala marabahaya yang merusak, berilah pada kami atas segala hajad, dan sucikanlah kami dari berbagai dosa, angkatlah kami menuju rahmatMu, menuju derajad yang mulia, bagilah kami keutamaan yang mulia dan segala kebajikan semasa hidup sampai mati.
Ya Allah, kami mohon pahala atas apa yang telah kami baca dari al Quran, dan bacaan tahlil (tidak ada Tuhan selain Allah) dan bacaan tasbih (Maha suci Allah dan maha terpuji), dan bacaan shalawat atas nabi Muhammad saw, didalam rahmat, dengan karunia (keutamaan)-Mu yang turun, dan berkah yang meliputi pemberian syafaat Nabi Muhammad saw. 
Kepada arwah ayahnya dan saudaranya sekalian, para nabi dan rasul, keluarga dan sahabat-sahabatnya. Kemudian bagi keluarga mayit yang kami kumpulkan (sebutkan nama-nama keluarga mayit) didalam majelis ini, oleh karena itu terimalah atas pahala dari bacaan kami kepadanya, dan jadikan cahaya yang bersinar kepadanya.
Ya Allah, jadikan pula sesuatu dinding untuknya sebagai pembatas dengan api neraka.
Ya Allah, jadikanlah mereka itu bebas dari api neraka.
Ya Allah, ampunilah kami, dan bagi saudara-saudara kami yang telah mendahului kami, dengan iman, dan jangan jadikan dalam hati rasa dengki terhadap orang-rang yang beriman, Engkaulah yang amat mengasihani.
Maha suci Engkau, Tuhan yang maha mulia dari apa yang disifatkan oleh orang-orang kafir itu. Dan sejahtera atas sekalian rasul dan segala puji bagi Allah yang mempunyai alam semesta ini.
Al fatihah.... 


Semoga bermanfaat buat saya dan anda yang membaca web ini. Amiin

0 comments:

Post a Comment

Terimakasih udah berkunjung.